SOLOPOS.COM - PERSIS MENANG- Kiper Persis, Bagus Jiwo (<i>dua dari kanan</i><i>) merayakan kemenangan bersama Pasoepati seusai laga melawan Persikab Kab Bandung dalam lanjutan liga Ti-Phone di stadion Manahan Solo, Minggu (6/3). Persis menang dengan skor 2-1. (FOTO:Dwi Prasetya)</i>

PERSIS MENANG- Kiper Persis, Bagus Jiwo (<i>dua dari kanan<i>) merayakan kemenangan bersama Pasoepati seusai laga melawan Persikab Kab Bandung dalam lanjutan liga Ti-Phone di stadion Manahan Solo, Minggu (6/3). Persis menang dengan skor 2-1. (FOTO:Dwi Prasetya)

Promosi Selamat Datang di Liga 1, Liga Seluruh Indonesia!

Solo (Solopos.com)–Keberhasilan Persis Solo memecah telur kemenangan setelah memukul Persikab Kabupaten Bandung, 2-1 pada laga Liga Tiphone Grup 2 di Stadion Manahan Solo, Minggu (6/3/2011) membuat Pelatih Persis, Achmad Sukisno berkaca-kaca.

Dua gol Persis ke gawang Persikab yang dikawal Deni Sopandi masing-masing dicetak pemain anyar, Bayu Pradana menit ke-25 dan Katno di injury time babak kedua. Sedangkan Persikab menjebol gawang Persis yang dikawal Bagus Jiwo menit ke-39.

“Saya cukup puas dengan kemenangan ini. Sebenarnya adik-adik punya banyak peluang, mereka sudah pintar membuka peluang tetapi finishing touch-nya masih belum seperti yang kami harapkan,” terang Sukisno yang sibuk menanggapi pertanyaan wartawan dan sesekali menerima ucapan selamat dari para suporter sambil menahan haru ini.

Dia menambahkan pergantian Budiana oleh Katno menit ke-57 dilakukan karena dia melihat stamina Budiana turun drastis. Kendati kondisi kesehatan Katno yang semula dinilai belum 100% fit akibat sebelumnya terserang demam, namun pemain yang memunyai mobilitas tinggi ini mampu memberi keberuntungan skuatnya.

Sementara itu Sekrtatris Tim Persikab, Ateng Ruchyadi mengaku kecewa dengan hasil yang dicapai skuatna. Karena pada pertandingan sore kemarin pihaknya mematok poin penuh.

“Sebenarnya kami ingin mendapat poin di Solo dan pada pertandingan selanjutnya di Magelang. Tetapi ternyata kami kalah di Solo. Padahal secara teknis seharusnya kami bisa menang. Tetapi semangat tanpa pamrih Persis yang tidak kenal putus asa perlu diacungi jempol,” terang dia.

yud/ian

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya