SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Samarinda [SPFM], Kesebelasan Persipura Jayapura akhirnya keluar sebagai juara Liga Super Indonesia pada musim ini usai mengalahkan Persisam Samarinda 2-1 di Stadion Segiri Samarinda, Rabu (8/6). Dengan tambahan tiga angka, Persipura mengoleksi 55 poin. Total poin tersebut tidak bisa dikejar oleh Persija Jakarta yang hanya mampu meraih poin maksimal 54 angka.

Persipura sempat dipaksa tertinggal lebih dulu oleh gol yang diciptakan Fandy Mochtar pada menit ke-22. Tertinggal, Persipura berusaha menciptakan gol balasan. Akhirnya, perjuangan tim besutan Jacksen F Tiago berbuah manis pada menit ke-34, lewat tendangan bebas Ortizan Solossa. Gol kemenangan Persipura diciptakan Titus Bonay pada menit ke-70. [KCM/Dtp]

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya