SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

BANTUL—Persiba Bantul terus berburu pemain untuk menambah amunisi di lini depan dan belakang .

Manajemen Laskar Sultan Agung kian serius mendatangkan striker Persijap Jepara, I Made Wirahadi. Persiba juga berniat menyalip PSIS Semarang untuk mendapatkan tanda tangan stopper Johan Ibo.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Wakil Manajer Bidang Operasional Persiba Bagus Nur Edi Wijaya mengakui minatnya terhadap I Made Wirahadi. Dia menilai striker kelahiran 4 April 1983 ini layak mengisi satu tempat  di posisi striker.

Pasalnya, Persiba baru memiliki tiga striker dan masih butu satu penyerang lagi agar tim itu semakin komplet. Tiga bomber yang kini menghuni Laskar Sulatn Agung adalah Emmanuel Cristori, Ugiek Sugiyanto dan Cornelis Kaimu.

“Kami masih butuh tambahan satu striker lagi. I Made Wirahadi kami rasa layak mengisi posisi lini depan dalam skuat ini. Kami masih terus memantau kemungkinan mendatangkan dia dari Persijap. Lagipula nasib dia di Persijap sejauh ini juga belum jelas,” kata Bagus.

Persiba juga akan menambah kekuatan di sektor pertahanan. Saat ini, Bagus membidik Johan Ibo. Bekas bek Pelita Jaya ini dianggap layak menjadi salah satu bagian dalam skuat Si Merah.

Menurutnya peluang Ibo berkostum Persiba terbuka lebar. Pemain belakang asal Sentani, Papua ini sempat dikabarkan merapat ke Bantul beberapa waktu lalu. Namun hingga kini, belum ada tanda-tanda Ibo bakal merumput di Stadion Sultan Agung. Ibo malah dikabarkan bergabung bersama PSIS. Akan tetapi, belum adanya kontrak Ibo dengan PSIS membuat peluang Persiba mendapatkan Ibo kembali terbuka.

“Kami masih lihat kesempatan mendapatkan dia. Kami butuh satu tambahan pemain belakang yang sudah jadi,” terangnya.

Pelatih Persiba M Basri juga menegaskan keinginannya menambah amunisi. Dia ingin dua hingga tiga pemain didatangkan manajemen untuk memperkuat skuat asuhannya. Secara khusus, Basri ingin ada pemain jadi di posisi striker dan stopper sebagai pelapis.

“Manajemen kasih target finish lima besar di kompetisi nanti, tapi kami juga meminta agar manajemen member dukungan dengan pemain yang berkualitas. Kami masih butuh tambahan dua pemain, terutama untuk stopper. Saat pemain inti cedera kami kesulitan mencari alternatif,” ucap M Basri.

Menilik perjalanan kariernya, kedua pemain memang cukup punya kualifikasi merumput di Stadion Sultan Agung. I Made Wirahadi memiliki pengalaman cukup mentereng sebagai striker. Pemain dengan tinggi badan 178 sentimeter ini pernah berkostum Persita Tangerang, Pelita Jaya dan Persebaya 1927. Adapun Ibo sempat merumput bersama Pelita Jaya dan Persebaya 1927.(Harian Jogja/Arif Wahyu)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya