SOLOPOS.COM - Logo Persiba (Ist)

Harianjogja.com, BANTUL—Persiapan Persiba Bantul menjelang laga perdana melawan Persiba Balikpapan di Indonesia Super League (ISL) 2014 serba terbatas.

Rombongan Persiba akan berangkat ke Balikpapan, Jumat (31/1) pagi. Direktur PT Bantul Jaya Utama (BJU) Wikan Werdho Kesworo mengatakan manajemen hanya memberi jatah kepada 18 pemain untuk menghadapi Persiba Balikpapan.

Promosi Tragedi Bintaro 1987, Musibah Memilukan yang Memicu Proyek Rel Ganda 2 Dekade

Rabu (29/1) pagi ini, pihaknya akan mengirimkan berkas pendaftaran 20 pemain yang sudah diikat Laskar Sultan Agung kepada PT Liga Indonesia. Dari 20 pemain yang didaftarkan itu, tak ada satu pun nama pemain asing.

Manajemen masih menunggu hasil negosiasi dengan empat legiun luar negeri, yakni striker Ngon A Djam, gelandang Ebi Sukore, serta bek Eric Bayemi dan Eduardo Bizzaro.

“Sementara kami daftarkan dulu 20 pemain lokal itu. Kalau dalam waktu 1-2 hari ini ada pemain
yang deal, kami susulkan pendaftarannya sebelum hari keberangkatan,” ujarnya kepada wartawan, Selasa (28/1) malam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya