SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JAKARTA—Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) melalui Ditjen Imigrasi memastikan telah mendeteksi posisi Muhammad Nazaruddin. Namun di mana lokasi keberadaan buronan KPK tersebut masih dirahasiakan.

“Sudah, tapi perkiraan posisinya ada di mana tentu tidak bisa kita katakan,” kata Menteri Hukum dan HAM, Patrialis Akbar, di kantornya, Jl Rasuna Said, Jakarta Selatan, Senin (25/7).

Promosi Klaster Usaha Rumput Laut Kampung Pogo, UMKM Binaan BRI di Sulawesi Selatan

Patrialis mengatakan, dalam waktu dekat ini jajaran Kemenkumham yaitu Ditjen Imigrasi dan Ditjen Administrasi Hukum Umum bersama Mabes Polri akan mendatangi langsung tempat-tempat yang diduga menjadi tempat persembunyian Nazaruddin. Pihaknya terus melakukan koordinasi dengan sejumlah instansi terkait untuk merealisasikan rencana tersebut.

“Ya intinya pemerintah tidak tinggal diam untuk mengupayakan pemulangan Nazaruddin,” kata Patrialis.

Seperti diketahui, Nazaruddin ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK dalam kasus suap pembangunan wisma atlet SEA Games. Namun, satu bulan sebelum ditetapkan sebagai tersangka, ia telah meninggalkan Tanah Air pada 23 Mei 2011 lalu.

Hingga saat ini, pemerintah terus melalui Kemenkumham, Polri, dan KPK terus melakukan upaya pencarian terhadap Nazaruddin. Bahkan, ia sudah ditetapkan sebagai buronan internasional yang diburu oleh ratusan negara yang tergabung dalam Kepolisian Internasional (Interpol).(dtc)

Foto (detikcom)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya