SOLOPOS.COM - Mantan pemain MU Paul Scholes memprediksi MU belum juara musim ini. Ist/theguardian.co.uk

Solopos.com, MANCHESTER — Paul Scholes percaya bahwa Louis van Gaal akan mampu membangkitkan Manchester United kembali ke jalurnya di musim ini. Tapi hal itu bukan berarti MU akan bersaing dalam perebutan titel juara.

Setelah terpuruk dengan finis ketujuh di musim lalu, ekspektasi tinggi di alamatkan kepada Van Gaal. Manajer Belanda itupun memperlihatkan sinyal positif seusai MU mengakhiri pramusim dengan 100 persen kemenangan.

Promosi Mendamba Ketenangan, Lansia di Indonesia Justru Paling Rentan Tak Bahagia

Di bursa transfer ini MU sudah mendatangkan Ander Herrera dan Luke Shaw. Akan tetapi, fakta ‘Setan Merah’ gagal mendapatkan pemain — gelandang — yang benar-benar di butuhkan tim membuat mereka akan sulit bersaing dengan Chelsea dan Manchester City.

Meski begitu, Scholes menilai ‘fear factor’ MU kini sudah kembali lagi dan MU diyakini akan mampu bersaing dengan Arsenal dan Liverpool untuk posisi empat besar.

“Untuk semua kebaikan yang saya percaya Van Gaal membawanya dalam waktu yang lama,” tulis Scholes dalam kolomnya di The Independent seperti dikutip detiksport.

“Saya mengira akan sulit melihat United sebagai pesaing juara di musim ini,” katanya.

“Firasat saya mengatakan bahwa titel akan diperebutkan oleh Manchester City dan Chelsea. United, Liverpool, dan Arsenal akan bersaing untuk dua tempat tersisa di zona Liga Champions,” tegasnya.

“United tidak merekrut banyak pemain yang cukup di jendela transfer kali ini, kendati mendatangkan Luke Shaw dan Ander Herrera. Menurut saya, mereka membutuhkan seorang gelandang kelas satu, yang cuma ada sedikit di musim panas ini,” papar Scholes.

“Faktanya cuma ada dua orang saja. Dan Cesc Fabregas serta Toni Kroos sudah pindah ke klub pilihannya masing-masing,” nilai pemain legendaris MU itu.

MU akan membuka musim ini dengan menjamu Swansea City di Old Trafford pada Sabtu (16/8/2014). (JIBI/SOLOPOS)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya