SOLOPOS.COM - Anggota Polsek Laweyan Solo melayani warga yang membuat SKCK di mapolsek setempat, Rabu (10/5/2017). (Muhammad Ismail/JIBI/Solopos)

Permintaan SKCK meningkat setelah hasil UN SMA/SMK diumumkan.

Solopos.com, SOLO — Permintaan pembuatan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) di Polsek Laweyan, Solo, meningkat sejak awal Mei 2017. Permintaan SKCK didominasi pelajar SMA/SMK yang baru lulus tahun ini.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kapolsek Laweyan Kompol Santoso, mengatakan peningkatan permintaan pembuatan SKCK terjadi setelah sekolah SMA/SMK selesai mengumumkan hasil Ujian Nasional (UN).

“Kami menerima permintaan pembuatan SKCK dari masyarakat sebanyak 30 per hari atau naik 500%. Sebelum kelulusan SMA/SMK permintaan SKCK di Mapolsek hanya lima orang per hari,” ujar Santoso kepada wartawan di Mapolsek, Rabu (10/5/2017).

Menurut Santoso, SKCK diajukan lulusan baru untuk mencari kerja di perusahaan swasta di luar Kota Bengawan. Tujuan mereka mencari pekerjaan di kota besar seperti Jakarta, Bandung, Karawang, Tangerang, Surabaya, Sidoarjo, dan lainnya.

“Kami hanya melayani permintaan pembuatan SKCK untuk melamar pekerjaan di perusahaan swasta,” kata dia.

Ia menjelaskan untuk pencari kerja di perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN), mendaftar menjadi anggota TNI dan Polri, meminta surat rekomendasi perlakuan baik ke Mapolresta Solo.

Setiap pembuatan SKCK dikenai tarif Rp30.000 sesuai Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 60 Tahun 2016, tentang jenis dan tarif atas Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP).

“Kami membuka pelayanan pembuatan SKCK mulai pukul 08.00 WIB sampai 15.00 WIB. Pelayanan SKCK tutup pada hari Minggu dan tanggal merah,” kata dia.

Seorang warga Pajang Laweyan, Ani Fatimah, 21, mengaku mencari SKCK untuk mendaftar perusahaan garmen di Karawang. Lulusan SMK swasta di Solo ini mengaku akan memanfaatkan SKCK tersebut untuk mendaftar di lima perusahaan di Karawang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya