SOLOPOS.COM - Ilustrasi biji kopi (Nurul Hidayat/JIBI/Bisnis)

Perkebunan Jateng salah satu hasilnya adalah kopi yang mestinya layak diekspor.

Semarangpos.com, SEMARANG — Asosiasi Eksportir Kopi Indonesia (AEKI) menyelenggarakan pelatihan ekspor kopi guna menambah jumlah eksportir produk perkebunan itu yang hingga kini masih terbatas. “Dari ribuan eksportir kopi, hanya 50 yang aktif melakukan ekspor,” kata Sekretaris Eksekutif Dalam Negeri AEKI Miftahul Khirom di sela-sela pelatihan di Kantor Taman Delta Indonesia Semarang, Jateng, Kamis (11/8/2016).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Menurut dia, khususnya di Indonesia, pemerintah sudah menggalakkan upaya peningkatan devisa hingga tiga kali lipat. Dalam hal ini, eksportir kopi merupakan bagian dari instrumen untuk mendorong hal itu. “Banyak sekali pelaku usaha yang ingin terjun pada ekspor kopi. Saat ini dalam era keterbukaan, peluang pasar cukup baik,” katanya.

Menurut dia, para pelaku usaha mulai melihat bahwa kopi merupakan salah satu komoditas hasil perkebunan yang memiliki peluang untuk diekspor maupun diperdagangkan di dalam negeri.

Wakil Ketua AEKI Jateng Mulyono Susilo mengatakan pelatihan tersebut dilakukan untuk memberikan bekal kepada calon eksportir kopi. Dengan semakin banyaknya para pelaku ekspor diharapkan volume ekspor akan meningkat. “Para peserta pelatihan ini melihat pasar ekspor masih terbuka lebar, tetapi mereka belum tahu bagaimana instrumen yang diperlukan. Dalam hal ini instrumen tersebut harus dijembatani,” katanya.

Beberapa materi pada pelatihan yang diikuti oleh 30 peserta dari Aceh, Jambi, Toraja, Sidoarjo, Semarang, Jakarta, dan Singapura tersebut di antaranya bagaimana mengurus dokumen, menjaga mutu, dan mengemas produk hingga siap ekspor. “Ini kesempatan bagus karena tidak semua perusahaan eksportir terbuka untuk menyampaikan apa saja yang perlu disiapkan untuk menjadi eksportir kopi,” katanya.

 

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya