SOLOPOS.COM - Ganda Putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon (kiri) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo mengembalikan kok ke arah Ganda Putra Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi pada Final Indonesia Open 2021 di Nusa Dua, Bali, Minggu (28/11/2021). Marcus/Kevin berhasil menjuarai Indonesia Open 2021 setelah menang 21-14, 21-18 atas Ganda Putra Jepang. ANTARA FOTO/Humas PBSI/Handout/wpa/wsj.

Solopos.com, SOLO – Dua ganda putra Indonesia masih berada di posisi tertas peringkat BWF per 8 Maret 2022. Sementara di nomor lainnya, beberapa pemain Indonesia juga menduduki posisi 10 besar dunia.

Kedua pasangan ganda putra Indonesia yang berada di posisi teratas peringkat BWF adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo da Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan. Marcus/Kevin berada di posisi pertama dengan 111,827 poin, sementara Hendra/Ahsan punya 102,330 poin.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Baca Juga: Praveen/Melati Batal Tampil di Jerman Open 2022, Ini Alasannya

Ekspedisi Mudik 2024

Di posisi ketiga ada pasangan Taiwan Lee Yang/Wang Chi-Lin. Kemudian ada dua pasangan Jepang yang berada di peringkat keempat dan kelima yakni Takuro/Hoki/Yugo Kobayashi dan Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.

Di nomor tunggal putra, Indonesia punya dua wakil di 10 besar peringkat BWF. Anthony Sinisuka Ginting berada di peringkat kelima, di bawah Viktor Axelsen (Denmark), Kento Momota (Jepang), Anders Antonsen (Denmark), dan Chou Tien Chen (Taiwan). Selain Ginting, ada Jonatan Christie yang berada di peringkat kedelapan BWF.

Kemudian di nomor ganda putri, Indonesia cuma menyetor satu wakil di 10 besar BWF. Wakil itu adalah pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang berada di peringkat keenam. Greysia/Apriyani memiliki 96,375 poin. Peringkat tertinggi di nomor ini masih diduduki Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China).

Baca Juga: Duh! West Bandits Solo Ditinggal Pemain Asing

Untuk ganda campuran, Indonesia juga memiliki satu wakil di 10 besar peringkat BWF. Pasangan ini adalah Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Praveen/Melati sendiri sudah terlempar dari Pelatnas PBSI dan kini menjadi pemain profesional.

Di sisi lain, cuma di nomor tunggal putri, Indonesia tak memiliki wakil di 10 besar peringkat BWF. Tunggal putri Indonesia dengan peringkat terbaik adalah Gregoria Mariska Tunjung. Pebulu tangkis asal Wonogiri ini berada di posisi ke-27 dengan raihan 48,991 poin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya