SOLOPOS.COM - Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, memberangkatkan ribuan peserta gowes bersama dalam rangka peringatan Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah, Minggu (31/7/2022). (Istimewa/Pemprov Jatim)

Solopos.com, SURABAYA — Ribuan warga Surabaya dan beberapa daerah di Jawa Timur mengikuti gowes bersama Gubernur Khofifah Indar Parawansa, Minggu (31/7/2022). Kegiatan gowes bersama ini digelar untuk memperingati Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah.

Ribuan orang ini akan gowes bersama dengan rute sepanjang 7 km. Rutenya mulai dari Jl. Gubernur Suryo-Jl. Panglima Sudirman-Jl. Sono Kembang-Jl. Karimun Jawa-Jalan Raya Gubeng-Jl. Sumatera-Jl. Stasiun Gubeng-Jl. Anggrek-Jl. Kusuma Bangsa-Jl. Ambengan-Jl. Ngemplak-Simpang Dukuh-berakhir di Jl. Gubernur Suryo.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Khofifah menyampaikan momentum Tahun Baru Islam kali ini menjadi gravitasi dalam membangun persaudaraan dan kebersamaan lintas budaya, agama, serta elemen di Jatim. Meski momentum kali ini adalah peringatan hari besar keagamaan umat Islam, namun melalui gowes ini bisa diikuti siapa pun tanpa memandang agama serta asal daerah.

“Ini adalah lintas-lintas. Lintas budaya, lintas agama, lintas elemen. Artinya bahwa bangunan sebagai sebuah bangsa kita harus jaga bersama-sama,” kata dia yang dikutip dari siaran pers.

Baca Juga: 250 Ayam Pelung Ikuti Kontes Memperebutkan Piala Wali Kota Madiun

Selain diikuti masyarakat umum, pada kegiatan gowes ini juga diikuti 144 anak yatim dengan mengayuh sepeda hias serta melibatkan komunitas sepeda ontel.

“Jadi semangat 45, semangat merah putih, akan menjadi roh dari seluruh momentum dan gerakan yang kita lakukan bersama,” ujar dia.

Dalam kegiatan ini, Pemprov Jatim juga menyediakan sentra vaksinasi booster bagi masyarakat di halaman Gedung Negara Grahadi. Sebanyak 1.444 dosis vaksin booster disediakan.
”Terima kasih kepada semua pihak yang bersama-sama memberikan atensi, apresiasi, dan terutama partisipasi hadir dan ikut gowes bersama,” kata Khofifah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya