SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SUKOHARJO — Api cemburu telah mendorong perbuatan nekat Ardimas Prihatin Nanto, 27, menusuk Misfan Fitriana, 32, mantan istrinya,  Sabtu (17/5/2014) lalu. Namun entah mengapa, Ardimas juga yang membawa Misfan yang berlumuran darah ke rumah sakit.

Kaget dan merasa sakit akibat menerima tusukan pisau, Misfan segera berteriak minta tolong. Teman-teman sesama penghuni kos pun kemudian berdatangan. Saat kejadian itu berlangsung, kamar kos dikunci dari sisi dalam sehingga tak ada yang bisa membuka.

Promosi Cuan saat Ramadan, BRI Bagikan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

“Ada penghuni kos yang mengetuk pintu kamar kos. Karena tak dibuka, ia mengatakan akan memanggil warga. Tersangka lalu membuka pintu dengan  membawa pisau berlumuran darah. Penghuni kos yang sebelumnya menghardik justru langsung lari masuk kamar karena ketakutan,” ujar Kapolsek Grogol, AKP Apin Sunu S, mewakili Kapolres Sukoharjo, AKBP Andy Rifai saat ditemui Solopos.com di kantornya, Selasa.

Namun, entah bagaimana, Dimas jugalah yang mengantarkan Misfan ke RS Dr. Oen Solo Baru untuk mengobati luka-luka tusukan. Janda beranak tiga itu mengalami luka tusuk pada perut, payu dara, leher dan pundak. “Kami menangkap pelaku di rumah sakit saat dia menunggui korban,” terangnya.

Misfan mengalami luka cukup parah pada sekujur tubuhnya hingga harus mendapatkan perawatan di ruang ICU Rumah Sakit (RS) Dr. Oen, Solo Baru, Grogol. Perempuan asal Semanggi, RT 004/RW 006, Pasar Kliwon, Pasar Kliwon, Solo itu beruntung karena nyawanya masih tertolong.

Pelaku segera dimasukkan ke sel tahanan di mapolsek setempat. Menurut Kapolsek, hingga Selasa pihaknya baru meminta keterangan dari satu saksi dan ayah korban.

“Saksi-saksi lain belum ada yang diperiksa. Korban juga belum bisa dimintai keterangan karena masih opname di Rumah Sakit Umum Islam (RSUI) Kustati, Solo. Karena alasan jarak, korban dipindahkan dari RS Dr. Oen. Kasus ini masih kami kembangkan. Yang jelas, motif pelaku diduga karena cemburu,” ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya