SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Semarang [SPFM], Perbaikan jalur pantura Jawa Tengah tengah dikebut menjelang arus mudik Lebaran tahun ini. Namun untuk pelebaran jalur Pati-Rembang sepanjang 45 kilometer, diperkirakan tidak akan selesai sebelum lebaran, karena hingga kini belum tersentuh.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sebagaimana diberitakan, di sepanjang jalur pantura Brebes-Rembang sepanjang 295 kilometer, sebagian masih mengalami kerusakan sehingga sering terjadi kemacetan panjang.

Sementara itu, perbaikan jalur lain adalah Pemalang-Tegal pada ruas di wilayah Damyak, Kecamatan Kramat, Kabupaten Tegal. Tidak hanya itu, beberapa jembatan juga masih dalam perbaikan dan diperkirakan akan rampung pada H-15 arus mudik lebaran mendatang.

Pejabat pembuat komitmen (PPK) Preservasi Jalan dan Jembatan Tegal-Pemalang PU Bina Marga Agung Sutarjo Minggu (22/5) menegaskan, menjelang lebaran nanti seluruh ruas jalur pantura Tegal-Pemalang sudah selesai dikerjakan. [miol/dev]

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya