Rabu, 25 Januari 2012 - 10:03 WIB

Perawat RS Kasih Ibu Solo hijaukan shelter BST

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo [SPFM], Sejumlah perawat Rumah Sakit Kasih Ibu Solo, (24/1) pagi melakukan aksi penghijauan di shelter Batik Solo Trans (BST) yang terletak tak jauh dari kompleks rumah sakit tersebut. Wakil Direktur RS Kasih Ibu, dr. Yulius, mengungkapkan bahwa pihaknya merasa memiliki shleter yang terletak di dekat kompleks RS, apalagi nama shelter tersebut sama seperti nama rumah sakit yang dipimpinnya. Yulius menambahkan pihaknya juga akan merawat tanaman ini dengan menyiramnya secara rutin. Dia berharap warga turut merawat tanaman tersebut dengan tidak merusak ataupun mengambilnya.

Dengan penghijauan di shelter RS Kaih Ibu, hingga saat ini telah 3 shelter BST yang dihijaukan secara swadaya oleh masyarakat. Sebelumnya penghijauan telah dilakukan di shelter BST yang ada di Ngapeman dan Sriwedari. Kepela Bidang Angkutan Umum Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi Kota Solo, Indarjo, sebelumnya menyatakan bahwa pihaknya sangat menghargai upaya penghijauan ini. Dia berharap hal serupa akan diikuti sejumlah instansi lain untuk membantu Pemkot menghijaukan kota Solo. [SPFM/lia]

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif