SOLOPOS.COM - Jourdy Pranata. (Instagram/@jourdy.pranata)

Solopos.com, SOLO-Jourdy Pranata didapuk menjadi pemeran utama di film Kukira Kau Rumah sebagai Pram. Di film ini dia beradu acting dengan Prilly Latuconsina sebagai Niskala.

Kukira Kau Rumah yang dibintangi Jourdy Pranata sebagai pemeran utama ini rilis pada (3/2/2022). Film yang mengangkat tema kesehatan mental ini ramai diperbincangkan penikmat film. Seperti apakah profilnya?

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Jourdy Pranata merupakan aktor Indonesia kelahiran 2 Januari 1994. Aktor sekaligus presenter ini juga memiliki kemampuan bernyanyi. Dalam film Kukira Kau Rumah, Jourdy menyanyikan dua lagu soundtrack Hujan dan Selepas Gulita yang berduet dengan Prilly Latuconsina. Jourdy merupakan lulusan Universitas Telkon jurusan Ilmu Komunikasi angkatan 2013.

Baca Juga: Kukira Kau Rumah Bakal Diputar di Tiga Negara Tetangga Ini

Memulai kariernya sebagai aktor pada 2017. Memerankan teman Amar yang diperankan Aliando Syarief difilm Pertaruhan. Pada tahun 2018, memulai debutnya sebagai aktor pada serial web garapan Line Indonesia. Jourdy berperan sebagai Chandra pada serial web Ramadan Terakhir.

Selanjutnya, pada 2019, Jourdy kembali memasuki film layar lebar dengan perannya sebagai Bambang pada film Habbie & Ainun 3. Ditahun yang sama, Jourdy menjadi pemeran Jonathan Aditya pada film pendek Suburbia. Tak hanya itu, dirinya juga ikut dalam dua serial drama Pada Suatu Hari yang Biasa dan Bengkel Kopi.

Pada 2020 Jourdy disibukkan dengan aktivitasnya sebagai Aktor. Dirinya muncul pada film layar lebar #TemanTapiMenikah sebagai Joel. Tak tanggung-tanggung, dirinya juga ikut memerankan beberapa tokoh yang berbeda pada lima serial web. Serial web yang Jourdy perankan yaitu Saiyo Sakato, Dua Puluh Tujuh, Emina Beauty Bestie, Sarung Milik Ayah, dan Perfect Love.

Baca Juga: 3 Hari Tayang, Kukira Kau Rumah Berhasil Raup 400.000 Lebih Penonton

Ditahun yang sama, dirinya juga berperan di tiga film pendek seperti Suara Kirana, Cerita tentang Jendela, dan Merangkul Jarak. Jourdy juga sempat menjadi presenter pada program TV My Trip, My Adventure.

Tahun 2021 Jourdy bermain pada dua film layar lebar, Preman dan One Night Stand. Pada film One Night Stand, dirinya memerankan tokoh Baskara dengan lawan main Putri Marino sebagai Lea.

Dirinya juga berperan di tiga film pendek seperti X&Y, Dear to Me, Tak Lagi Sama Babak 2. Untuk serial web yang Jourdy perankan ada Satgas Covid-19 Short Series, I Love You Silly, Heart Work(s) Season 3, dan Hari Ini Kenapa, Naira?

Pada awal tahun 2022 ini Jourdy sudah memainkan dua serial web Virgin the Series dan Married with Senior. Dan film layar lebar yang saat ini ditayangkan pada bioskop seluruh Indonesia, Kukira Kau Rumah. Film yang dia perankan juga dikabarkan akan tayang di tiga negara tetangga yaitu  Malaysia, Singapura, dan Brunei.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya