SOLOPOS.COM - K-pop Cho Seung-youn atau dikenal sebagai WOODZ. (Instagram @woodz_dnwm)

Solopos.com, SOLO-Penyanyi idola K-pop Cho Seung-youn atau dikenal sebagai WOODZ akan mampir ke Jakarta melalui rangkaian tur konser dunianya bertajuk 2023 WOODZ WORLD TOUR [OO-LI] pada 3 Juni 2023, demikian diungkap melalui laman Twitter resmi sang idola, Kamis (23/3/2023). Simak ulasannya di kabar artis Korea kali ini.

Jakarta akan menjadi kota pertama di kawasan Asia Tenggara pertama yang dia sambangi, setelah menggelar konser di Seoul selama dua hari pada 20 dan 21 Mei 2023.  Setelah Jakarta, penyanyi yang pernah tergabung dalam grup idola K-pop X1 itu dijadwalkan tampil di Kuala Lumpur pada 11 Juni 2023, diikuti Manila enam hari kemudian dan Bangkok pada 1 dan 2 Juli 2023.

Promosi Skuad Sinyo Aliandoe Terbaik, Nyaris Berjumpa Maradona di Piala Dunia 1986

Tak hanya di kota Asia Tenggara, termasuk Jakarta, WOODZ juga akan menggelar konser serupa di dua kota Negeri Sakura yakni Osaka dan Tokyo, kemudian kota-kota di Amerika Latin yaitu Meksiko City, Lima, Santiago dan Sao Paulo pada Juni hingga pertengahan Juli 2023. Total, dia akan menyambangi 10 kota baik di Asia maupun Amerika Latin.

Dikutip dari Antara pada Minggu (26/3/2023), belum lama ini, dia meluncurkan single berjudul Abyss, sebuah karya prarilis dari mini album kelimanya. Dia juga menghadirkan video live lagu ini yang diunggah ke dalam laman YouTube.  WOODZ juga mengisyaratkan sebuah proyek baru melalui sebuah video berdurasi 35 detik yang diunggah pada 21 Maret lalu.

Pengumuman serupa tentang kedatangan WOODZ ke Jakarta juga terdapat di Instagramnya pada 24 Maret 2023 lalu. Unggahan ini pun ramai mendapatkan komentar penggemar, termasuk dari Indonesia.

“Mau lu ke JKT juga gua kagak bakal bisa nonton Yonnn rumah gua jauh di Sulawesi kalo depan rumah gua sanggup,” tulis @xyzyn*** seraya menyertakan emoji menangis dikutip dari Instagram WOODZ pada Minggu (26/3/2023).

“Finally! Jakarta,” tulis @tiffani***.

“NANGIIISZZSSZZZ,” tulis @khania***.

“Finally Jakarta,” tulis @borassae***.

“Woii kalau engkau datang sini pun mana aku boleh pergi,” tulis @syrfn***.

“Tolong ya saya mau cuti tanggal itu tolong dibantu,” tulis @aqinni***.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya