SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo [SPFM], Peristiwa ledakan bom bunuh diri yang terjadi di Kota Solo kemarin, ternyata tak berpengaruh terhadap Seat Load Factor (SLF) maskapai penerbangan Garuda Indonesia. General Manager Garuda Indonesia Solo Syamsuddin JS, Senin (26/9) mengatakan, sejauh ini tidak ada pembatalan pemesanan kursi akibat peristiwa tersebut. Untuk hari Minggu kemarin, SLF Solo-Jakarta maupun Jakarta Solo mencapai 95 persen. Sedangkan pada penerbangan pagi tadi, Garuda Indonesia juga mencatat SLF yang hampir penuh.

Syamsuddin berharap, pernyataan Walikota Solo dalam beberapa kesempatan, mampu membuat masyarakat tetap kondusif. Menurut Syamsuddin, kinerja Garuda Indonesia Solo hingga kuartal kedua 2011, juga tercatat melebihi target, dengan rata-rata SLF di atas 83 persen. Dirinya optimistis ketercapaian target tersebut bias bertahan hingga akhir tahun. Hal ini mengingat sejumlah agenda dalam waktu dekat akan dilangsungkan di Kota Solo. Seperti Munas Asita pada Oktober mendatang, dan musim haji yang juga memberikan kontribusi tidak sedikit. [SPFM/dev]

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya