SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, MALANG</strong> –&nbsp;Laga Arema FC vs Persija Jakarta di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, pada Minggu (5/8/2018) malam, diwarnai membeludaknya penonton. Ribuan penonton tak tertampung tribun sehingga harus duduk di tepi lapangan dan sangat dekat dengan garis permainan.</p><p>Sebagian penonton yang sudah berada di tribun pun melompat pagar dan turun ke tepi lapangan untuk bergabung dengan rekan-rekannya di bawah. Para suporter ini berkumpul tepat di belakang gawang di bawah penjagaan ketat.</p><p>Bahkan, demi mengatur perilaku suporter, striker legendaris Persija Bambang Pamungkas sampai ikut menertibkan penonton. Membawa pengeras suara, Bepe yang masih mengenakan rompi pemain cadangan menyerukan agar penonton tertib.</p><p>Gara-gara situasi ini, kick off yang semula dijadwalkan pukul 18.30 WIB, terpaksa diundur. Panitia pelaksana berdiskusi dengan kepolisian dan manajer kedua tim untuk membahas pengamanan pertandingan. Sementara itu, para pemain Persija maupun Arema kembali masuk ruang ganti.</p><p>Dilansir <em>Liputan6.com</em>, laga ini sudah dipastikan menyedot 45.000 suporter yang akan memenuhi stadion. Tiket pertandingan sudah habis terjual sehari jelang pertandingan.</p><p>Tak hanya Aremania yang akan menguasai tribune penonton. Ada sekitar 8.000 suporter tim tamu, The Jakmania yang ikut hadir. Maklum, kedua suporter memiliki hubungan baik sehingga mereka saling berkunjung, baik ketika pertandingan dihelat di Jakarta maupun Malang.</p>

Promosi Pembunuhan Satu Keluarga, Kisah Dante dan Indikasi Psikopat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya