SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/dok)

 

Harianjogja.com, IWATA — Yamaha melaporkan kinerja mereka selama 9 bulan pertama di tahun 2014. Untuk bisnis motornya, Yamaha mencetak keuntungan besar.

Promosi Mudik: Traveling Massal sejak Era Majapahit, Ekonomi & Polusi Meningkat Tajam

Penjualan bersih Yamaha di seluruh dunia selama 9 bulan pertama mencapai 723,9 miliar yen. Angka ini naik 28,4 miliar yen atau 4,1 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya. Untuk pendapatan operasi juga naik 11,5 miliar yen menjadi 17,7 miliar yen.

Dalam siaran pers, Kamis (6/11/2014) penjualan motor Yamaha terdongkrak di negara-negara maju yang naik 14 persen setelah Yamaha meluncurkan motor-motor baru seperti MT-09 dan MT-07.

Penjualan motor tiga roda pertama Yamaha yakni Tricity yang mulai dijual di Eropa dan Jepang mulai membuahkan hasil.

Sementara itu di pasar ASEAN, penjualan meningkat di Indonesia, meski permintaan tengah menurun di Thailand dan Vietnam.

Di market ini, Yamaha akan mengubah citra merek dan memperkenalkan produk-produk kompetitif di bawah platform mesin generasi terbaru Blue Core.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya