SOLOPOS.COM - Ilustrasi jual beli mobil bekas. (Freepik.com)

Solopos.com, SOLO-Chief Commercial Officer Moladin, William Suhardja, mengungkapkan bahwa penjualan di pasar mobil bekas masih didominasi oleh kendaraan keluarga dari tipe Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) dan Low Cost Green Car (LCGC) dengan menyumbang lebih dari 50 persen penjualan di Moladin.

“Tentunya memang untuk saat ini, masih dari Low MPV dan LCGC ya sampai dengan kelasnya Avanza, Xenia, dan juga Xpander dengan kontribusi kurang lebih 50 persen,” ungkap William Suhardja di Jakarta seperti dikutip dari Antara pada Jumat (11/11/2022).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ada sejumlah alasan mendasari mengapa kendaraan dengan jenis ini paling diminati, simak ulasannya di info otomotif kali ini. Menurut dia, besarnya permintaan kendaraan dengan jenis itu dikarenakan harga yang cukup kompetitif, daya angkut yang cukup banyak serta konsumsi bahan bakar yang ramah dengan kantong.

Baca Juga: Daftar Mobil Bekas Daihatsu dengan Harga di Bawah Rp100 Juta

Meski penjualan mobil bekas masih didominasi oleh kendaraan keluarga dan LCGC, kendaraan berjenis sport utility vehicle (SUV) juga memberikan kontribusi yang nyata. Meski permintaannya tidak begitu besar seperti dua jenis kendaraan tersebut.

“SUV itu masih lebih rendah dibandingkan dengan LMPV, karena memang harga juga jauh lebih tinggi ya. Walau begitu, ada juga yang menyasar ke arah sana. tentunya dengan kondisi yang baik,” jelas dia.

Khusus untuk Moladin, ia menambahkan, penjualan mereka berkutat di Pulau Jawa meskipun telah memiliki 188 jaringan di Indonesia.

Baca Juga: Tips Merawat Mobil dengan Transmisi Automatik

“Kita tahu juga, kita sudah ada hampir di seluruh kota di Indonesia, dan kontribusi memang masih banyak di Pulau Jawa,” kata dia.

Sementara penjualan mobil bekas pada 2021 lalu didominasi MPV, city car, dan juga SUV.  Sepanjang 2021 lalu, penjualan mobil MPV di mobil88 masih dari pabrikan Jepang, seperti Toyota dan Daihatsu mulai dari Toyota Avanza, Toyota Kijang Innova, dan Daihatsu Xenia. Kemudian untuk penjualan terbesar nomor dua ada City Car dengan model LCGC seperti Toyota Calya, Toyota Agya, Daihatsu Sigra, dan Daihatsu Ayla.

Terakhir untuk SUV juga masih didominasi oleh kedua merk pabrikan jepang tersebut, seperti Toyota Rush dan Daihatsu Terios yang laris di pasar mobil bekas dan sering dicari konsumen.

Baca Juga: Begini Cara Mematikan Alarm Mobil yang Bunyi Terus

Dikutip dari sera.astra.co.id pada Jumat (11/11/2022), Presiden Direktur PT Serasi Mitra Mobil Naga Sujady mengatakan bahwa tantangan tahun 2021 memang lebih berat, tapi penjualan mobil bekas sudah tumbuh 15 persen sampai 20 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya