SOLOPOS.COM - Bupati Kulonprogo, Hasto Wardoyo (Dok)

Penghargaan tersebut dianggap sebagai bentuk apresiasi publik yang bisa meningkatkan motivasi upaya pembangunan daerah.

Harianjogja.com, WATES-Bupati Kulonprogo, Hasto Wardoyo mendapat penghargaan best of the best marketeers of the year yogyakarta 2016 kategori government pada acara Indonesia Marketeers Festival 2016 di Jogja, Selasa (29/3/2016). Penghargaan tersebut dianggap sebagai bentuk apresiasi publik yang bisa meningkatkan motivasi upaya pembangunan daerah.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Hal itu diungkapkan Hasto Wardoyo, dalam rilis Humas Setda Kulonprogo, Selasa sore. Dia mengucapkan terima kasih atas dukungan masyarakat Kulonprogo terhadap berbagai kebijakan dan inovasi yang dilakukan Pemkab Kulonprogo.

Ekspedisi Mudik 2024

“Setidaknya ini bukti jika apa yang dilakukan sudah benar arahnya, khususnya dalam upaya mengurangi angka kemiskinan,” kata Hasto.

Hasto lalu mengatakan, gerakan Bela-Beli Kulonprogo bakal tetap digaungkan demi menghadapi era Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA). Menurutnya, produk lokal harus dilindungi, setidaknya dengan menguasai pasar di daerah sendiri.

Sementara itu, Kasubag Humas Setda Kulonprogo, Arning Rahayu mengatakan jika sebelumnya Hasto menerima undangan penghargaan dari Founder and Chairman Markplus Inc. atas nama Panel Juri Indonesia Marketeers Festival 2016.

“Ini penghargaan kesekian kalinya yang diterima bupati,” ucap dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya