SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Semarangpos.com, SEMARANG – Setelah mencoret Shohei Matsunaga dalam daftar pemain untuk mengarungi putaran II Liga 1 2019, PSIS Semarang bergerak cepat mencari sosok pengganti untuk mengisi slot pemain asing dari Asia.

PSIS Semarang pun dikabarkan sudah mendapat pemain asing dari Benua Asia itu. Bahkan, kabarnya pemain itu sudah akan bergabung dengan skuat Mahesa Jenar, julukan PSIS Semarang, mulai Minggu (8/9/2019).

Promosi Usaha Endog Lewo Garut Sukses Dongkrak Produksi Berkat BRI KlasterkuHidupku

Kabar bakal datangnya pemain asing yang akan menggantikan posisi Matsunaga itu diungkapkan langsung CEO PSIS Semarang, A.S. Sukawijaya. Pria yang akrab disapa Yoyok Sukawi itu bahkan menyebut saat ini sedang mengurus proses administrasi pemain tersebut agar bisa dimainkan saat PSIS Semarang melawat ke markas PSM Makassar pada laga lanjutan Liga 1 di Stadion Andi Mattalata, Rabu (11/9/2019).

Ekspedisi Mudik 2024

“Sudah. Kita sudah dapat pemain untuk mengisi slot pemain asing dari Asia. Rencana, kalau enggak ada halangan dia sudah tiba di sini tanggal 8 September. Semoga lawan PSM Makassar sudah bisa kita mainkan,” ujar Yoyok saat dijumpai Semarangpos.com di Gedung DPRD Jateng, Selasa (3/9/2019).

Kendati demikian, Yoyok masih merahasiakan sosok pemain anyar tersebut. Ia hanya memberikan bocoran jika pemain itu menempati posisi gelandang serang dan belum pernah tampil di kompetisi Liga 1.

“Nanti, tunggu saja kedatangannya. Kami enggak mau mengumumkan namanya sekarang. Besok saja kalau sudah datang tentu akan kita perkenalkan,” imbuh Yoyok.

Yoyok memastikan jika pemain asing yang baru direkrut klubnya itu sudah sesuai dengan kebutuhan pelatih. Pemain itu memiliki stamina yang enerjik, berusia muda, dan juga berstatus pemain tim nasional di negaranya.

Disinggung alasan timnya mencoret Matsunaga dari daftar pemain, Yoyok mengaku hal itu sepenuhnya kebijakan pelatih. Meski demikian, pencoretan dilakukan setelah melalui rapat evaluasi yang cukup lama.

“Dari evaluasi itu kita akhirnya tidak daftarkan Shohei. Kita butuhnya gelandang serang yang kuat dan muda. Jadi Shohei tidak sesuai dengan skema pelatih. Di putaran kedua nanti kita akan ubah skema. Kami ingin tampil lebih agresif dan menyerang,” imbuh Yoyok.

Shohei resmi didepak dari skuat PSIS Semarang pada Minggu (1/9/2019). Ia dicoret untuk kemudian ditawarkan ke klub lain, baik sebagai pemain pinjaman maupun transfer.

Selama memperkuat PSIS Semarang, pemain asal Jepang itu memang kurang bersinar. Ia hanya tampil dalam beberapa laga dan kerap memanaskan bench PSIS Semarang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya