SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Purwokerto [SPFM], Awal Ramadan bagi penganut Islam aliran Alip Rebo Wage atau Aboge di Banyumas, Jawa Tengah (Jateng), ditetapkan pada hari Selasa, 2 Juli 2011. Penetapan ini menggunakan perhitungan yang didasarkan pada kalender Jawa. Tokoh Aboge di Desa Kracak, Kecamatan Ajibarang, Banyuma Sudiwara Minggu (31/7) mengatakan, dari perhitungan yang dilakukan para tokoh dan sesepuh Aboge, awal puasa memang telah ditetapkan pada Selasa Pahing. Perhitungan ini telah dijadikan patokan sejak ratusan tahun silam, dan disebarluaskan oleh ulama Raden Rasid Sayid Kuning dari Pajang.

Menurut Sudiwara, ada ratusan umat Islam Aboge yang tersebar di sejumlah kecamatan di Banyumas yang akan memulai puasa pada hari Selasa. Dikatakan Sudiwara, yang membedakan penganut Islam Aboge dengan warga muslim lainnya, hanyalah perhitungan awal Ramadan atau pada saat penentuan waktu Idul Fitri. Sedangkan ajarannya tetap sesuai dengan syariat islam pada umumnya. [miol/dev]

Promosi Mudik: Traveling Massal sejak Era Majapahit, Ekonomi & Polusi Meningkat Tajam

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya