SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Harianjogja.com, SEMARANG—Sebanyak 23 pos pengamanan disiapkan Polrestabes Semarang di berbagai titik untuk menjamin kelancaran arus mudik dan balik Lebaran.

“Seluruh pos pengamanan sudah siap untuk digunakan,” kata Kapolrestabes Semarang Komisaris Besar Djihartono di Semarang, Minggu (20/7/2014).

Promosi Siap Layani Arus Balik, Posko Mudik BRImo Hadir di Rute Strategis Ini

Menurut dia, pos pengamanan akan mulai dioperasikan sejak tujuh hari sebelum Lebaran, termasuk penempatan personel di dalamnya.

Ia menuturkan petugas yang ditempatkan di pos tersebut akan bersiaga selama 24 jam.

Selain menjaga keamanan, lanjut dia, pos-pos yang terletak di jalur mudik tersebut bisa dimanfaatlan sebagai tempat istirahat pemudik.

“Pos-pos ini akan dilengkapi dengan berbagai fasilitas pendukung,” katanya.

Dalam menghadapi Lebaran, kata dia, Polrestabes Semarang juga telah memetakan sejumlah titik rawan macet serta rawan kecelakaan. (JIBI/SOLOPOS/Ant)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya