SOLOPOS.COM - Emha Ainun Najib (Cak Nun) memberikan tauziah sekaligus menghibur bersama Kiai Kanjeng di depan ratusan umat Islam yang hadir dalam Pengajian Isra' Mi'raj di Lapangan Kartopuran, Solo, Sabtu (23/6/2012) malam.

Emha Ainun Najib (Cak Nun) memberikan tauziah sekaligus menghibur bersama Kiai Kanjeng di depan ratusan umat Islam yang hadir dalam Pengajian Isra' Mi'raj di Lapangan Kartopuran, Solo, Sabtu (23/6/2012) malam.

SOLO–Ribuan  masyarakat Solo dari berbagai elemen mengikuti pengajian bersama Cak Nun atau Emha Ainun Najib dan Kiai Kanjeng di Lapangan Kartopuran Solo, Sabtu (23/6/2012).

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Meski pembukaan acara sempat molor, pengajian yang diadakan oleh Laskar Hijau Kota Solo ini berlangsung lancar.

Penasehat Laskar Hijau Solo sekaligus ketua panitia, Awod, Sabtu, mengatakan pengajian tersebut sengaja diadakan bertepatan dengan Isra Mikraj. Dalam pengajian tersebut panitia mengundang sebanyak 215 kelompok pengajian, organisasi masyarakat, partai, lembaga swadaya masyarakat (LSM) di Solo dan sejumlah pejabat Kota Solo.

Awod mengatakan kegiatan itu bertujuan untuk menciptakan perdamaian antar masyarakat Kota Solo lewat ukhuwah islamiah. Lewat pengajian itu, ia berharap keadaan Kota Solo yang akhir-akhir ini menurutnya memburuk, bisa semakin kondusif.

“Kami ingin menunjukkan kalau lascar juga bisa membuat suatu acara ketika semua masyarakat duduk bersama,” jelasnya saat ditemui Solopos.com, Sabtu di lokasi acara.

Sementara, Cak Nun, saat mengisi acara menjelaskan tentang pentingnya perdamaian. Ia mengajak masyarakat Solo khususnya untuk selalu menjaga kondusifitas kota. “Masyarakat harus bersabar karena Solo memang kota sumbu pendek. Harus selalu berhati-hati,” ucapnya dalam ceramah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya