SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Reuters)

Penemuan mayat Ponorogo, mayat pria tanpa identitas ditemukan di depan warung di Sawoo.

Madiunpos.com, PONOROGO — Warga Desa Pangkal, Kecamatan Sawoo, digegerkan dengan penemuan sesosok mayat pria tanpa identitas di lincak depan warung di pinggir jalan raya Ponorogo-Trenggalek, Senin (24/10/2016), sekitar pukul 05.00 WIB.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kali pertama, mayat pria tanpa identitas itu diketahui pemilik warung, Paikun. Kemudian Paikun memanggil sejumlah warga dan pengguna jalan di jalan tersebut.

Saat ditemukan, mulut mayat pria itu mengeluarkan busa. Tetapi belum diketahui apakah busa itu karena obat atau minuman beralkohol.

Kapolsek Sawoo, AKP Gunawan, mengatakan seorang pria tanpa identitas berusia sekitar 40 tahun dengan mengenakan jaket biru, celana jeans, dan sandal jepit di lincak warung. Tubuh mayat pria itu gemuk dan rambut pendek.

“Saat diperiksa tidak ditemukan identitas apa pun, jadi kami belum tahu pria ini warga mana,” kata dia saat dihubungi, Senin.

Gunawan mengatakan tidak ada tanda-tanda kekerasan di tubuh jasad pria itu. Dari pemeriksaan tim medis, pria tanpa identitas itu meninggal dunia sekitar pukul 00.00 WIB atau lima jam sebelum ditemukan. Mayat pria itu dibawa di RSUD dr. Harjono, Ponorogo.

“Sampai saat ini belum ada warga yang menghubungi pihak kepolisian untuk mengambil jasad pria itu,” kata dia.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya