SOLOPOS.COM - Batu relief yang ditemukan Untoro di RT 04 RW 02, Dusun Pulerejo, Desa Bokoharjo, Prambanan, Sleman, Rabu (17/9/2014). (Sunartono/JIBI/Harian Jogja)

Harianjogja.com, SLEMAN – Berawal dari ratusan Ikan Bawal yang mati di kolam, seorang petani menemukan benda cagar budaya di dekat rumahnya, RT 04 RW 02, Dusun Pulerejo, Desa Bokoharjo, Prambanan, Sleman, Rabu (17/9/2014).

Temuan berupa relief pintu gerbang candi dengan hiasan perwajahan kala (raksasa) itu baru berhasil dievakuasi oleh tim Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) DIY pada Jumat (19/9/2014).

Promosi Jangkau Level Grassroot, Pembiayaan Makro & Ultra Mikro BRI Capai Rp622,6 T

Adalah Untoro, pria kelahiran 1979 yang kali pertama menemukan batu relief itu di dalam kolam. Ia menemukannya pada Rabu (17/9/2014) sore saat tengah membersihkan kolam ikan di lahan kas desa yang disewanya. Titik lokasi temuan berdekatan sebelah timur sungai opak dan berada di sisi barat Candi Sewu.

Saat ditemui, Untoro menceritakan pada awalnya tidak berencana membersihkan kolam karena Ikan Bawal yang ditanamnya sudah di ambang panen.

Tetapi pada pekan lalu, ia merugi karena tiba-tiba ikan miliknya mati hingga mencapai ratusan ekor. Jika ditotal lebih dari tiga kwintal ikan mati tak dapat dipanen.

Akibat ikan mati tersebut, Untoro berniat untuk menguras seluruh isi kolam karena dimungkinkan air keruh terpengaruh kondisi kolam. Sisa ikan yang diperkirakan sekitar setengah kwintal pun dipindahkan ke kolam sebelahnya.

Ia juga berniat untuk menambah kedalaman kolam yang memiliki panjang sekitar 10 meter itu. Tetapi saat proses itu terjadi, Untoro terganjal dengan adanya sebuah batu yang dicangkulnya.

“Cangkul sampai patah, awalnya saya kira hanya batu biasa ternyata panjang. Setelah saya bersihkan ada motifnya seperti buto,” ungkapnya di lokasi temuan, Jumat (19/9/2014) kemarin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya