SOLOPOS.COM - Ilustrasi asteorid hantam bumi (Metro.co.uk)

Solopos.com, SOLO – Ilmuwan menemukan ancaman hantaman sebuah asteroid berdiameter 1,1-1,4 km terhadap Planet Bumi dengan kecepatan 61.15km/jam pada tahun 2880. Akibat hantaman tersebut, Bumi diprediksi mengalami perubahan iklim yang bakal menjadi akhir kehidupan manusia di planet ini.

Menurut pantauan dan perkiraan para ahli, asteorid bernama DA1950 itu kini tengah mendekati Bumi dan menjadi sebuah ancaman besar yang tak dapat dihindarkan. Benda langit tersebut diprediksi akan menghantam Bumi pada 16 Maret 2880 sekaligus menjadi akhir peradaban manusia. Kiamatkah itu?

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tabrakan ini akan menyebabkan ledakan maha dahsyat disertai dengan embusan udara panas yang juga dapat menyebabkan tsunami besar. National Aeronautics and Space Administration (NASA) sebagai badan khusus antariksa AS tak membantah perkiraan itu.

Ekspedisi Mudik 2024

Melalui pernyataan resmi, NASA mengumumkan bahwa asteorid DA 1950 yang memiliki komposisi besi dan nikel juga mereka perkirakan akan tiba di Bumi sekitar 16 Maret 2880. Prediksi semacam itu sejatinya bukan kali pertama dilansir para ahli antariksa.

Dilansir Metro, Sabtu (16/8/2014), Bumi sebelumnya pernah beberapa kali terkena hantaman asteroid. Tahun lalu, asteroid pernah menghantam Kota Chelyabinsk, Rusia dan menyebabkan 1.500 orang terluka. Akibat hantaman itulah beberapa peneliti tertarik untuk lebih mempelajari dan mencari solusi untuk mencegah timbulnya korban akibat hantaman asteroid.

“Setelah asteroid menghantam di Chelyabinsk, Rusia Februari 2013, ada ketertarikan untuk mencari mencari tahu bagaimana cara menghadapi bahaya dari dampak asteroid,” ujar Ben Rozitis dari University of Tennessee, Amerika Serikat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya