SOLOPOS.COM - Brian Acton (Reuters)

Salah satu pendiri Whatsapp mengajak masyarakat dunia untuk menghapus akun Facebook.

Solopos.com, SOLO – Salah satu pendiri Whatsapp, Brian Acton mengajak masyarakat dunia akun Facebook mereka. Ajakan Anton dilatarbelakangi karena bocornya data pribadi pengguna Facebook yang belakangan ini santer terdengar.

Promosi Komeng Tak Perlu Koming, 5,3 Juta Suara sudah di Tangan

Ajakan Acton bagikan di dalam akun Twitter pribadinya @brianacton. Hingga berita ini ditulis, posting-an ini sudah dibagikan sebanyak 1.900 kali.

“Sudah saatnya,” ujar Acton seperti dikutip Okezone dari TheVerge, Kamis (21/3/2018). Tak luput juga dia menambahkan tagar #deletefacebook di belakang statusnya.

Saat ini, Acton sudah tidak lagi bekerja pada Whatsapp beberapa saat setelah Facebook mengakuisisi dengan biaya US$16 miliar atau setara Rp220 miliar pada 2014 silam. Kini, Whatsapp masih dipimpin oleh pendiri Whatsapp lainnya, yakni Jan Koum.

Sayangnya, tidak diketahui apa yang disuarakannya akan merambat ke Whatsapp atau tidak. Pasalnya, Facebook beberapa waktu yang lalu diketahui telah mengambil data para pengguna Whatsapp.

Peristiwa kebocoran data pengguna Facebook ini pun menjadi masalah sendiri bagi mereka. Nilai saham mereka dikabarkan turun dengan cukup siginifkan, dikarenakan menurunnya kepercayaan para investor terhadap platform media sosial milik Mark Zuckerberg tersebut.

Pihak Facebook berdalih jika mereka tidak ikut andil dalam bocornya data pengguna mereka. Hal ini dikarenakan data ini bocor melalui salah satu pemilik aplikasi yang menggunakan API milik mereka ke pihak lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya