SOLOPOS.COM - PENDAFTARAN PTS

Jumlah pendaftar di perguruan tinggi swasta di Solo belum meningkat signifikan setelah pascapengumuman Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2017.

Solopos.com, SOLO—Bagian Humas Universitas Islam Batik (Uniba) Solo, Fitri Satya Marwati, mengatakan jumlah calon mahasiswa yang mendaftar mulai meningkat, namun belum signifikan.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Pascapengumuman SBMPTN 2017, jumlah calon mahasiswa yang mendaftar memang meningkat, tapi tidak banyak. Jumlahnya 10 orang-20 orang per hari,” kata dia saat ditemui Solopos.com di Kampus Uniba di Jl. Agus Salim Solo, Kamis (15/6/2017).

Sejak pendaftaran gelombang I pada Februari 2017, lanjut dia, jumlah calon mahasiswa yang telah mendaftar sebanyak 300 orang. Pendaftar tidak hanya dari wilayah Solo, tapi juga dari luar kota seperti Boyolali, Karanganyar, dan Sukoharjo. Calon mahasiswa diberi kesempatan mendaftar pada gelombang II yakni awal Juli-21 Agustus 2017. Uniba membuka Fakultas Ekonomi, Fakultas Hukum, dan Fakultas Pertanian.

“Peningkatan jumlah pendaftaran biasanya terjadi pada saat akhir sebelum penutupan,” kata dia. Fitri menambahkan pada Tahun Akademik 2017-2018 membuka program studi (prodi) baru Peternakan di Fakultas Pertanian. “Tahun akademik 2017-2018 akan menerima 1.000 orang mahasiswa baru,” jelas Fitri.

Sementara itu, Pembantu Rektor III Universitas Slamet Riyadi (Unisri), Sutoyo, mengungkapkan jumlah calon mahasiswa yang mendaftar belum meningkat signifikan. “Belum ada peningkatan berarti. Jumlah pendaftar rata-rata 10 orang per hari,” ungkap dia.

Menurut Sutoyo, calon mahasiswa masih cooling down setelah tidak tidak diterima SBMPTN. Mereka belum memutuskan mendaftar ke PTS. “Kemungkinan setelah Lebaran akan terjadi peningkatan jumlah calon mahasiswa yang mendaftar,” imbuh Sutoyo.

Pada Tahun Akademik 2017-2018, sambung dia, Unisri menarima 1.300 mahasiswa baru. Saat ini yang telah mendaftar sebanyak 600 orang. Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Fakultas Hukum paling banyak diminati calon mahasiswa baru. “Kami masih membuka pendaftaran sampai September mendatang,” kata Sutoyo.

Ketua Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Universitas Tunas Pembangunan (UTP) Solo, Agus Budiyono, juga menyatakan belum ada peningkatan jumlah pendaftar. “Jumlah pendaftar mencapai 360 orang. Kami akan menerima 1.000 mahasiswa baru,” ungkap dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya