SOLOPOS.COM - Siswa SD Islam Al Fattah Solo melayani pembeli pada Bazar Syariah di sekolah, Kamis (8/6/2017). (Nicolous Irawan/JIBI/Solopos)

Siswa SD Islam Al Fattah Solo menjual parcel murah di sekolah setempat dengan harga di bawah harga pasaran.

Solopos.com, SOLO—Halaman Sekolah Dasar (SD) Islam Al Fattah Manahan, Solo, Kamis (8/6/2017), semarak dengan Bazar Syariah yang menawarkan parcel-parcel cantik berisi aneka makanan atau minuman, barang kebutuhan pokok (sembako), serta buah-buahan.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Parcel-parcel itu ditata dengan apik di stan-stan di bazar tersebut. Istimewanya, parcel-parcel itu merupakan hasil karya tangan-tangan kreatif para siswa SD Islam Al Fattah.

Meskipun sedang menjalankan ibadah puasa, para siswa sekolah begitu bersemangat mengikuti kegiatan dalam Bazar Syariah tersebut. Parcel-parcel buatan mereka ditawarkan kepada para pengunjung bazar. Mereka tak hanya dari lingkungan sekitar sekolah, melainkan juga para pengguna jalan yang ingin membeli. Parcel-parcel itu dijual dengan harga murah.

Salah seorang siswa Kelas IV-A, Amar, sibuk melayani pengunjung yang membeli parcel di stan kelasnya. Di stan Kelas IV-A putra ini menyediakan aneka kue serta sembako.

Harga yang ditawarkan untuk parcel pun sangat bervariasi, mulai dari Rp5.000 hingga Rp20.000 per paket. “Alhamdulilah banyak warga yang datang untuk membeli parsel di stan kami. Satu paket parcel isinya bervariasi. Ada gula, minyak goreng, mi instan, biskuit, kecap dan masih banyak lagi,” tutur Amar.

Siswa lainnya, Lintang, dari Kelas III, mengaku senang dengan bazar tersebut. Menurut dia, membuat parcel tidak susah. “Gampang kok menghias parcel itu,” kata dia.

Sementara itu, Fadilah dari Kelas IV-B Putri, mengatakan kelasnya mendapat bagian membawa dan membuat parcel buah untuk dijual. Buah-buah yang dikreasi dalam bentuk parcel terdiri atas apel, salak, pisang, belimbing, dan lain sebagainya. Harga yang ditawarkan juga sangat murah dibanding harga pasaran.

Kepala SD Islam Al Fattah, Warsito Adnan mengatakan kegiatan itu digelar dalam rangka mengisi Ramadan. Yang menjadi peserta seluruh siswa mulai Kelas I hingga Kelas V.

“Jadi kami beri tugas anak-anak membawa sembako atau buah. Setelah itu dikemas dan dihias dalam bentuk parcel,” terang dia. Selain untuk mengasah kreativitas, diharapkan para siswa juga bisa belajar berempati, peduli, dan berbagi lewat kegiatan pada hari itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya