SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Sejak tanggal 8 Juni 2012 lalu, Komisi Yudisoal (KY) membuka pendaftaran untuk calon hakim agung. Namun H-13 sebelum pendaftaran ditutup, baru ada 5 orang yang mendaftar. Juru Bicara KY Asep Rahmat Fajar, Sabtu (16/6) mengatakan sampai Jumat (15/6) sore, jumlah pendaftar baru sebanyak 5 orang, yakni 2 dari hakim karir dan 3 dari non karir. Sepinya pendaftar CHA, tidak membuat KY menyerah. Lembaga ini tetap optimistis para pendaftar akan banyak menjelang akhir pendaftaran. Apalagi pendaftaran biasanya akan cukup banyak menjelang akhir penutupan pendaftaran.

Untuk menangani masalah ini, KY akan jemput bola ke tempat-tempat yang dianggap banyak CHA berpotensi, seperti di Pengadilan ataupun kampus. Pekan depan KY juga akan melakukan sosialisasi dan penjaringan langsung di beberapa kota besar Indonesia, seperti Surabaya, Bandung, Aceh, dan Ambon. [dtc/rda]

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya