SOLOPOS.COM - Ilustrasi pemilihan umum kepala daerah (JIBI/Harian Jogja/Istimewa)

Solopos.com, KLATEN -- Salah satu pendaftar calon wakil bupati (cawabup) Klaten di tim penjaringan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Klaten, Harjanta, mengklaim posisinya di urutan teratas sesuai hasil polling internal yang digelar dalam beberapa waktu terakhir.

Namun demikian, Harjanta masih ingin menggandeng kalangan akademisi agar hasil polling yang diperoleh itu benar-benar akurat.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Harjanta saat ditemui , di Balai Desa Karanganom, Klaten Utara, Klaten, Rabu (9/10/2019), mengatakan polling dilakukan satu pekan terakhir dilakukan dengan cara menyebar angket di berbagai daerah di Kabupaten Bersinar.

Penerima angket itu diminta mengisi cawabup yang akan dipilih di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Klaten 2020.

“Angket yang kami sebar mencapai 5.000-an angket. Hasil sementara ini, saya berada di urutan teratas. Ke depan, kami ingin menggandeng kalangan akademisi guna menggelar polling lagi. Tujuannya untuk menguji hasil polling yang sudah ada juga. Sehingga hasilnya betul-betul akurat,” kata Harjanta.

Harjanta yang juga bertarung di Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak tahap IIII tahun 2019 di Desa Karanganom, Klaten Utara, mengaku tetap berjuang all out memperoleh rekomendasi cawabup di Pilkada 2020.

Diberitakan, tim penjaringan PDIP Klaten menerima berkas pendaftaran dari tujuh cawabup. Selain Harjanta, terdapat pula Yoga Hardaya (ketua DPD II Partai Golkar), Marzuki (kalangan Nahdlatul Ulama Klaten), Suroyo, Suradji, Rudiyanta, dan Aris Prabowo (kader PDIP Klaten).

Di sisi lain, cabup yang mendaftarkan diri ke tim penjaringan PDIP Klaten mencapai tiga orang. Yakni Sri Mulyani (ketua DPC PDIP Klaten sekaligus bupati Klaten), Ida Hartono (direktur Kiat Motor), dan Adi Purwono (eksternal PDIP Klaten).

Tim penjaringan cabup-cawabup PDIP Klaten diwajibkan menyetorkan daftar nama cabup-cawabup ke DPP melalui DPD PDIP Jateng, akhir Oktober mendatang.

“Calon wakil sudah ada. Inisialnya SS, yaitu serba sambal. Ditunggu saja nanti,” kata Ketua DPC PDIP Klaten, Sri Mulyani, saat ditemui di Mapolres Klaten, Jumat (4/10/2019) malam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya