SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Antara)

Pencurian Solo terjadi di sebuha rumah kosong di Tipes, Serengan.

Solopos.com, SOLO – Gilang, 23, babak belur dihajar massa lantaran tepergok mencuri barang-barang berharga di sebuah rumah kosong di Kelurahan Tipes, Serengan, Solo, Rabu (26/8/2015).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Informasi yang diperoleh di Polsek Serengan, Gilang yang merupakan warga Kelurahan Sangkrah, Pasar Kliwon, Solo, diduga sudah lama mengincar rumah tersebut sebagai target.

Gilang dibantu temannya yang bertugas berjaga-jaga di luar rumah. Sebelumnya mereka sudah bolak balik mengawasi rumah tersebut.

“Saat keadaan sudah sepi, Gilang masuk ke rumah dengan menaiki pagar. Sedangkan temannya menunggu di luar pagar,” kata Kapolsek Serengan, Kompol Edi Wibowo, Kamis (27/8/2015).

Saat itu Gilang sudah sempat mengambil sejumlah barang berharga seperti perhiasan, jam tangan, uang, bahkan televisi 34 inci. Namun, sebelum kabur, warga sudah lebih dulu memergoki aksi Gilang.

Warga pun langsung ramai-ramai menghadiahi bogem mentah kepada Gilang. Ada pun teman yang berjaga di luar pagar berhasil kabur.

Anggota Polsek Serengan yang sedang melakukan patroli langsung membawa Gilang dari amukan massa. “Kami langsung amankan pelaku dan membawanya ke Mapolsek Serengan. Kami juga sempat membawanya ke rumah sakit,” ucap Edi.

Polisi mengamankan barang bukti berupa perhiasan, uang senilai Rp1.200.000, jam tangan, dan satu unit televisi ukuran 34 inci. Atas kasus ini, Gilang dijerat dengan Pasal 362 KUHP tentang Pencurian dengan hukuman maksimal lima tahun penjara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya