Minggu, 10 Juli 2011 - 11:39 WIB

Pencarian anggota BIN dilanjutkan

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jayapura [SPFM], Pencarian enam anggota Badan Intelijen Negara (BIN) yang hilang di Perairan Masni, Manokwari, Papua Barat, hari ini terus dilanjutkan. Kepala Kepolisian Resor Manokwari, AKBP Agustinus Supriyanto Minggu (10/7) mengatakan, pihaknya akan memfokuskan pencarian pada beberapa titik. Tim gabungan yang menyusuri lokasi tempat hilangnya Kapal Motor (KM) Sinar Pagi itu terdiri dari TNI Angkatan Laut, personel Polres Manokwari, Angkatan Darat, Brimob Pilda Papua, dan tim SAR.

Diberitakan, hingga kemarin pencarian telah melebar kurang lebih 5 mil dari lokasi kejadian. Seperti diketahui, kapal nelayan yang mengangkut 12 penumpang tersebut hilang pada Selasa pekan lalu dan baru diketahui Kamis, (7/7). Dari belasan penumpang tersebut, ikut pula enam anggota BIN. Diduga kapal yang mereka tumpangi disapu gelombang tinggi dan terbalik.

Advertisement

Enam anggota BIN yang hilang itu, di antaranya Andri Winarta, Bayu Kumilang, Prim Sulikron, Hana Siwaan, Gion Sembiring, dan Sohibun 20 tahun, anggota Batalion Infantri 752/ Vraja Yudha Sakti (VYS) Manokwari yang diperbantukan bersama sejumlah anggota BIN Manokwari. Sejumlah warga sipil pun hingga kini juga belum ditemukan. [tempo/dev]

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif