SOLOPOS.COM - Ilustrasi (walkeris.com)

Ilustrasi (walkeris.com)

BOGOR – Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan pemeriksaan dan penggeledahan ruang kerja Sekretaris Pribadi Bupati Bogor di kantor Bupati, Jl Tegar Beriman, Cibinong, Kabupaten Bogor, Rabu (17/4/2013).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Sebanyak dua orang anggota penyidik KPK ini tiba sekitar pukul 13.00 WIB, mereka langsung masuk ke ruang sekretaris pribadi yang berada di lantai dua Kantor Bupati dan keduanya langsung memeriksa berkas dan komputer yang terdapat di ruangan itu.

Pasca peristiwa tertangkap tangannya dua pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bogor, Selasa (16/4/2013), situasi di kantor Pemerintahan Kabupaten Bogor menjadi kian ramai oleh wartawan.

Sebelumnya, KPK telah menangkap tujuh orang terkait suap perizinan lokasi di Jonggol. KPK juga menangkap Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Iyus Djuher.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya