SOLOPOS.COM - ilustrasi (dok Solopos)

ilustrasi (dok Solopos)

Solo (Solopos.com)–Pemudik yang menggunakan angkutan kereta api (KA) mulai mendatangi Soloraya, Senin (22/8/2011).

Promosi Tragedi Simon dan Asa Shin Tae-yong di Piala Asia 2023

Pantauan PT KA Indonesia jumlah penumpang datang menggunakan KA ekonomi Senja Bengawan di Stasiun Purwosari, Senin pukul 07.20 WIB, meningkat 20% dibanding hari-hari normal.

Menurut Kepala Stasiun Purwosari Solo, Suwardi, mengatakan jumlah penumpang pada Senin atau H-8 Lebaran mulai melebihi rata-rata jumlah penumpang di hari-hari biasa. Suwardi menduga pemudik mulai berdatangan lantaran ada sejumlah sekolah yang telah meliburkan siswanya.

“Kedatangan KA Senja Bengawan posisi tadi pagi ada lonjakan 20% dari jumlah penumpang biasanya. Belum banyak memang, tapi sudah menunjukkan peningkatan,” ungkap Suwardi, saat ditemui Espos di stasiun setempat.

KA Senja Bengawan yang tiba Senin pagi mengangkut lebih dari 1.200 orang, yang turun di beberapa stasiun, termasuk Stasiun Purwosari. KA kelas ekonomi itu terdiri dari delapan kereta kelas tiga dengan kapasitas 150 orang, kereta makan pembangkit kapasitas 70 orang dan satu kereta aling-aling yang difungsikan sebagai kereta barang.  Puncak kedatangan penumpang, diperkirakan dia, jatuh pada H-3 atau Sabtu (27/8/2011).

(tsa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya