SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta—Untuk memantau pergerakan jutaan orang di wilayah yang sangat luas bukanlah hal yang mudah. Kementerian Pehubungan (Kemenhub) pun menyebar 231 closed circuit television (CCTV) di sejumlah titik di Tanah Air untuk memantau arus mudik Lebaran tahun ini.

“Kami gunakan fasilitas IT untuk pantau arus mudik Lebaran 2011. Tahun ini ada 231 CCTV yang dipasang,” ujar Wakil Menteri Perhubungan, Bambang Susantono, saat membuka Command Centre Angkutan Lebaran Tahun 2011, di Gedung Kemenhub, Jl Medan Merdeka Barat, Selasa (24/8).

Promosi Tenang, Asisten Virtual BRI Sabrina Siap Temani Kamu Penuhi Kebutuhan Lebaran

Ruang Command Centre terletak di lantai 25 gedung tersebut. Dalam ruang itu terdapat sebuah layar lebar berukuran sekitar 2 X 4 meter. Di samping sebuah layar lebar ini dipasang enam buah layar televisi yang berukuran lebih kecil.

Sebuah meja berbentuk mirip huruf U menghadap layar lebar tersebut. Selain menyajikan tayangan langsung dari tiap lokasi, ruang ini bisa digunakan untuk teleconference. Bambang menjajal fasilitas ini dengan menghubungi pihak Angkasa Pura II di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng.

Teleconference berlangsung lancar meski pada awalnya sempat terganggu. “Ya memang agak lambat karena bandwidth-nya kurang besar,” katanya usai teleconference.

231 CCTV tersebut dipasang di berbagai lokasi rawan kemacetan dan rawan penumpukan penumpang seperti di terminal, bandara, pelabuhan dan stasiun kereta api. Berikut Jumlah CCTV yang dipasang pada tiap unit kerja;

1. Darat : 70 CCTV
-Angkutan Jalan : 22 CCTV
-Terminal : 16 CCTV
-Darat ASDP : 32 CCTV

2. Laut (pelabuhan): 25 CCTV

3. Udara (Bandara) : 12 CCTV

4. Kereta Api : 108 CCTV
-Stasiun Luar Jakarta : 108 CCTV
-Stasiun dalam Kota Jakarta: 16 CCTV
(dtc)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya