SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Reuters)

Solopos.com, SUKABUMI — Warga Bekasi bernama Bangbang, 24, hilang tenggelam di Pantai Ujunggeteng, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Jabar, saat sedang berenang bersama rekan-rekannya, Minggu (2/6/2014).

“Kami sudah menurunkan dua tim SAR untuk mencari jasad korban kecelakaan laut itu dan sampai saat ini pencarian belum membuahkan hasil dan rencananya akan dilanjutkan esok hari [Senin, 2/6/2014],” kata Ketua Forum Komunikasi SAR Daerah Kabupaten Sukabumi, Okih Fajri, Minggu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Hilangnya Bangbang itu diketahui berdasarkan laporan anggota TNI Angkatan Laut yang bertugas di Pos AL Ujunggenteng yang menerima informasi adanya seorang wisatawan yang tengah berenang terbawa arus gelombang laut dan hilang tenggelam. Menerima laporan tersebut, tim SAR langsung menuju lokasi musibah dan saat ini jasad korban sedang dalam pencarian.

Menurut Okih, saat hilang tenggelam korban menggunakan kaos dan celana panjang hitam. Sebelum terjadi musibah tersebut, Bangbang berenang bersama rekan-rekannya di Pantai Ujunggenteng, tiba-tiba datang gelombang cukup tinggi yang menyebabkan Bangbang terbawa ke tengah laut.

Rekan korban yang melihat kejadian itu mencoba menolong, namun Bangbang hilang setelah ombak susulan datang dan kasus ini langsung dilaporkan rekan korban kepada petugas penjaga pantai.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya