SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo [SPFM], Praktek jual beli lahan dhasaran disinyalir terjadi di Sunday Market, yang diselenggarakan setiap hari Minggu di kompleks Stadion Manahan Solo. Sejumlah pedagang sebelumnya mengeluhkan paktek jual beli lahan ini. Menanggapi  hal ini, Wakil Walikota FX Hadi Rudyatmo hari ini (Jumat,25/3) mengatakan pihaknya akan menyelidiki dan meminta keterangan dari pengurus yayasan Stadion Manahan Solo, pada hari Minggu (27/3) mendatang.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Rudy mengaku hingga saat ini dirinya merasa tidak tahu tentang adanya praktek jual beli tersebut. Menurut Rudy tidak mungkin jika lahan tersebut diperjual belikan oleh pengurus yayasan Stadion Manahan. Namun, jika yang memperjual belikan adalah oknum, Rudy mengaku tidak mengetahuinya. Rudy menambahkan, jika lahan tersebut terbukti diperjual belikan, maka dia meminta agar uang tersebut dikembalikan. [SPFM/hen]

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya