SOLOPOS.COM - Dahlan Iskan (Dok/JIBI/Bisnis)

Solopos.com, SURABAYA–Sosok Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dinilai masih bisa menyelamatkan suara partai berlambang mercy dalam pemilihan legislatif yang digelar hari ini.

Peserta Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat Dahlan Iskan menguraikan selama dua bulan terakhir ketua partai intensif turun ke daerah.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Strategi tersebut, lanjut dia akan mengubah perspektif pemilih terhadap peta politik partai. Sehingga survei yang memprediksi suara Demokrat hanya 7% bisa terbantahkan.

Ekspedisi Mudik 2024

“Saya pribadi dengan strategi ketua umum memprediksi hasil hari ini cukup signifikan, Demokrat bisa 14%,” jelasnya seusai memberikan hak suara di TPS 25 Ketintang Baru Selatan, Surabaya, Rabu (9/4/2014).

Dahlan menilai prediksi itu juga didasarkan pada survei internal partai yang menyebut 57% pemilih masih mencintai SBY. Sehingga sosok ketua umum masih bisa mendongkrak suara partai.

Meski dinilai bisa meraih suara signifikan, Dahlan membenarkan Demokrat tetap tidak bisa mengusung calon presiden tanpa koalisi. Pasalnya, partai yang bisa mengusung calon presiden setidaknya harus mengantongi 25% suara pemilih atau 20% kursi DPR.

“Tapi setidaknya hasil suara Demokrat akan lebih tinggi dibanding survei yang menyebut hanya akan mendapat suara 7%,” tegasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya