SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi


Jakarta–
Seorang wanita paruh baya pemilik toko kertas tewas dengan luka lebih dari 30 bacokan di sekujur tubuh, Rabu (18/11). Korban bernama Go Mei Sia (49) diduga dibunuh oleh pekerja yang juga merupakan pamannya.

“Petugas masih di lokasi sedang melakukan olah TKP,” kata Kepala Satuan Reskrim Polres Jakarta Pusat Kompol Suwondo Nainggolan, Rabu (18/11).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Berdasarkan informasi yang dihimpun peristiwa terjadi di Jalan Bungur RT 12/01 No 43, Gunung Sahari, Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (18/11) sekitar pukul 08.00 WIB. Selain menewaskan korban, pelaku juga melukai suami korban yang bernama Wong Cho Fen (55).

Wong mengalami luka di leher dan kedua tangan serta kaki kiri akibat bacokan. Kedua korban kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Husada, Jl Raya Mangga Besar, Jakarta Pusat.

Usai melakukan aksinya, pelaku yang diketahui bernama Koen (60) berusaha mengakhiri hidupnya dengan menyayat leher. Koen dan Wong hingga kini masih mendapatkan perawatan intensif di RS Husada.

Belum diketahui jelas apa motif pelaku. Hingga kini, polisi masih melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi.

dtc/isw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya