Rabu, 23 November 2011 - 20:39 WIB

Pemerintah konversi minyak curah jadi MinyakKita

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Pemerintah secara berlahan mengganti konsumsi minyak goreng curah masyarakat dengan minyak goreng kemasan dengan merek MinyakKita. Program Kementrian Perdanganan yang dijalankan bersama 24 produsen minyak goreng di dalam negeri itu, diharapkan bisa mengganti minyak goreng curah hingga 80 persen pada tahun 2015. Saat ini minyak goreng curah dikonsumsi oleh 77,5 persen rumah tangga di Indonesia.

Menteri Perdagangan Gita Wirjawan saat sosialisasi minyak goreng MinyakKita di Pasar Sei Sikambing, Medan, Rabu (23/11) mengatakan pemerintah mendorong masyarakat mengkonsumsi minyak kemasan sederhana karena lebih sehat, harganya terjangkau an relatif stabil, dan mendorong pengembangan industri kemasan dalam negeri. Minyak tampak lebih jernih dibandingkan minyak goreng curah karena mengalami dua kali penyaringan. MinyakKita dijual 9.500 rupiah per kemasan ukuran satu liter. Selain di Kota Medan, sosialisasi juga dilakukan di Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Makasar, Denpasar, Semarang, dan Jakarta. [kcm/dtp]

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif