SOLOPOS.COM - Chris John saat berkunjung ke redaksi Solopos.com, Kamis (21/8/2014). Mulyanto/JIBI/Solopos

Solopos.com. SOLO — Petinju legendaris asal Indonesia, Chris John, menyatakan keprihatinanannya melihat dunia tinju di Indonesia kian lesu. Padahal olahraga tinju hingga sekarang masih menjadi salah satu cabang olahraga yang menjanjikan.

“Baik untuk meraih prestasi di dalam dunia olahraga maupun sebagai salah satu olahraga profesional, olahraga tinju masih menjanjikan,” kata Chris John ketika berkunjung ke redaksi Solopos.com di Griya Solopos, Kamis (21/8/2014).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Chris John sendiri memandang perlu adanya tindakan lebih serius dari pihak pemerintah. “Olahraga tinju ini tidak bisa hanya didukung oleh para atlet atau penggemar, pemerintah harus ikut turun tangan. Saya tentu saja sangat siap membantu untuk kembali menggairahkan dunia tinju di Indonesia,” kata Chris John yang kehadirannya mendampingi kunjungan Direktur Utama PT Sido Muncul, Irwan Hidayat.

Secara probadi, Chris John memang sudah tidak mungkin lagi terjun sebagai atlet tinju. Meskipun mengaku berat meninggalkan karier sebagai petinju profesional, keputusan pensiun harus diambil mengingat usia dia yang tidak muda lagi. “Usia tidak bisa dibongi,” paparnya.

Chris John memutuskan gantung sarung tinju seusai kalah di pertandingan profesional terakhirnya di Autralia. Di pertandingan terakhir, mantan juara tinju dunia kelas Bulu versi World Boxing Association (WBA) itu kalah dari petinju asal Afrika Selatan, Simpiwe Vetyeka di Metrocity, Perth, Australia pada Jumat (6/12/2013).

Chirs John meraih Juara Dunia di kelas bulu WBA dari kemenangan melawan Oscar Leon pada 26 September 2003 di Kartika Plaza, Bali. Semenjak tahun 2009, dia menyandang gelar juara dunia bulu super WBA, setelah mengalahkan Rocky Juarez.

Atas prestasi tersebut, Chris John juga mendapatkan penghargaan dari WBA sebagai ‘Fighter of the Decade’. Chris John sudah mempertahankan gelar juara dunia sebanyak 18 kali di kelas Bulu versi WBA.

Selama 15 tahun dalam karier tinju profesional sejak 1998, pria asal Banjarnegara, Jawa Tengah itu telah berhasil membawa nama baik Indonesia di dunia tinju internasional. Sepanjang karier di tinju profesional, tercatat Chris John sudah 48 menang, 3 kali seri, dan 1 kali kalah. (Mulyanto Utomo/JIBI/Solopos)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya