SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Harga-harga kebutuhan diperkirakan akan melambung, jika Pemerintah melaksanakan kebijakan pembatasan konsumsi BBM subsidi dan kenaikan tarif dasar listrik (TDL) 10% mulai 1 April mendatang. Menurut Direktur Eksekutif ReforMiner Institute Pri Agung Rakhmanto, jika dua kebijakan itu dibarengi, laju inflasi bisa bertambah 1,5 hingga 2%. Menurut Pri, permasalahan utama di sektor energi saat ini adalah subsidi BBM yang nilainya hingga seratus triliun rupiah lebih. Karena itu pembatasan konsumsi BBM subsidi ini harus jadi prioritas utama.

Seperti diketahui, pemerintah memang berencana menaikkan TDL 10% mulai 1 April 2012 dan juga melakukan pembatasan konsumsi BBM subsidi dengan cara melarang mobil pribadi plat hitam di Jawa-Bali menggunakan bensin premium. [dtc/dtp]

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya