SOLOPOS.COM - Terdakwa pembacok jaksa, Dedi (tengah). (JIBI/SOLOPOS/detikcom)

Terdakwa pembacok jaksa, Dedi (tengah). (JIBI/SOLOPOS/detikcom)

BANDUNG-Sejumlah pria bersorban putih dari  Laskar Pembela Islam (LPI) dan Front Pembela Islam (FPI) terlihat hadir, menjelang sidang lanjutan perkara pembacokan Jaksa Sistoyo dengan terdakwa Dedi Sugarda, di ruang sidang I Pengadilan Negeri (PN) Bandung, Kamis (22/6/2012).

Promosi Jadi Merek Bank Paling Berharga di RI, Nilai Brand BRI Capai US$5,3 Miliar

Pantauan detikbandung, ada sekitar 10 pria yang mengenakan pakaian putih bertuliskan LPI dan FPI telah duduk di kursi pengunjung sejak pukul 10.00 WIB. Mereka ada yang mengenakan peci putih atau sorban putih.

Ruang sidang I tempat sidang akan digelar pun makin lama, makin dipenuhi para pendukung Dedi.

Pukul 10.55 WIB, Dedi Sugarda pun tiba dengan dikawal seorang anggota FPI berpakaian putih. Masuk ke ruang sidang, Dedi yang terlihat mengenakan kemeja ungu lengan panjang itu pun disambut takbir.

“Allahu Akbar, Allahu Akbar!,” teriak pendukung Dedi.

Terlihat Dedi pun berkaca-kaca dengan sambutan itu. Kemudian ia pun menyalami para pendukungnya. Selain itu, sempat terlihat Dedi memeluk kerabatnya sambil menangis.

Kemudian Dedi pun duduk di kursi pengunjung menunggu sidang dengan agenda tanggapan jaksa penuntut umum (JPU) atas nota keberatan (eksepsi) dimulai. Hingga pukul 11.00 WIB, sidang belum dimulai.

Sehari sebelumnya Jaksa nonaktif Sistoyo divonis 6 tahun karena kasus suap yang menjeratnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya