SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Semarangpos.com, SEMARANG — Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tugurejo, Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), baru saja meraih penghargaan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).

Penghargaan yang diberikan di Jakarta, Selasa (27/11/2018), diraih RSUD Tugurejo Semarang karena pelayananya dianggap sebagai yang terbaik di tingkat nasional. Pelayanan RSUD Tugurejo Semarang kepada masyarakat dianggap sudah memenuhi standar pemerintah.

Promosi Safari Ramadan BUMN 2024 di Jateng dan Sulsel, BRI Gelar Pasar Murah

Wakil Direktur Pelayanan RSUD Tugurejo, dr. Yuswanti, menilai penghargaan itu merupakan bentuk apresiasi dari Kemenpan RB atas pelayanan rumah sakit milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jateng tersebut.

“Alhamdulillah RSUD Tugurejo menjadi rumah sakit dengan pelayanan terbaik tingkat nasional dengan nilai A. Ini satu-satunya di Indonesia,” kata Yuswanti dalam keterangan resmi yang diterima Semarangpos.com, Rabu (28/11/2018).

Yuswanti mengatakan pelayanan di RSUD Tugurejo memiliki standar operasional prosedur (SOP) yang jelas kepada masyarakat. Semua karyawan rumah sakit itu pun wajib menjalankan SOP yang telah ditetapkan.

Selain menerapkan SOP, Yuswanti menyebut rumah sakitnya juga melakukan inovasi dan kreasi dalam mempermudah dan mempercepat pelayanan. Salah satunya, yakni dengan membuat sistem pelayanan secara online agar masyarakat yang ingin berobat tak lagi mengantre.

“Sekarang daftar bisa dengan SMS atau melalui aplikasi RSUD Tugurejo Booking Online. Dengan teknologi itu, masyarakat bisa mendaftar dan tidak perlu antre lagi di rumah sakit. Cukup di rumah, daftar dan akan mengetahui kapan waktunya datang ke rumah sakit,” jelasnya.

Tak hanya soal kemudahan pelayanan, Yuswanti mengaku pihaknya akan melakukan inovasi dan perbaikan pelayanan pada sarana dan prasarana medis.

“Misalnya dengan membuat pelayanan unggulan. Sementara ini, pelayanan unggulan di sini kan Onkologi dan akan menjadi pusat kanker di Jateng. Sebentar lagi kami akan buka layanan Radioterapi,” terangnya.

Penghargaan yang diterima tersebut lanjut Yuswanti menjadi kebanggaan seluruh pegawai RSUD Tugurejo.

“Penghargaan ini akan kami jadikan penyemangat untuk terus memperbaiki dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” pungkasnya.

Sementara itu, Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, melalui akun media sosialnya, memberikan ucapan selamat kepada RSUD Tugurejo Semarang atas prestasi yang diraih. Ia pun berharap pelayanan itu bisa terus dipertahankan.

“Selamat ya, terus berinovasi dalam pelayanan masyarakat,” tulis Ganjar.

Penghargaan untuk RSUD Tugurejo Semarang ini bukan yang kali pertama diperoleh infrastruktur kesehatan di Jateng selama 2018. Sebelumnya, infrastruktur kesehatan lainnya di Jateng, yakni Rumah Sakit Jiwa Daerah (RSJD) R.M. Soedjarwadi Klaten juga meraih penghargaan tingkat nasional dan masuk dalam Top 40 Inovasi Pelayanan Publik.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya