SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/dok)

Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/dok)

Kanalsemarang.com, TEMANGGUNG—Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Agung Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, membangun jaringan pipa baru untuk menjangkau daerah yang belum menikmati air bersih.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Direktur PDAM Tirta Agung, Suparto Edi Sucahyo, di Temanggung, mengatakan PDAM melakukan program perluasan jaringan hingga ke pedesaan dengan sasaran utama adalah daerah ibu kota kecamatan yang jaraknya cukup jauh dari pusat kota.

“Sekarang kami sedang membuat jaringan baru di Kecamatan Kandangan ke arah Kecamatan Jumo sehingga nanti bisa melayani sepanjang desa hingga kecamatan berikutnya,” katanya seperti dikutip Antara, Selasa (16/9/2014).

Ia mengatakan, pembangunan jalur baru tersebut rencananya akan dilanjutkan pada pembangunan ke arah Kecamatan Kaloran dari pusat Kecamatan Kandangan melalui Desa Tepusen.

Ia menuturkan, salah satu alasan perluasan jaringan adalah banyaknya permintaan warga dan Puskesmas di wilayah tersebut yang kebutuhan airnya tinggi.

“Kami sedang mengajukan bantuan ke provinsi untuk perluasan jaringan tersebut,” katanya.

Selain pembangunan jaringan baru, PDAM Tirta Agung juga aktif mencari sumber mata air. Sekecil apapun sumber mata air akan dioptimalkan untuk peningkatan kuantitas air sehingga dapat mencukupi kebutuhan.

“Ada sumber air yang kemampuannya hanya dua liter perdetik, ada yang tiga liter per detik dan kemudian kami gabungkan di bak penampungan utama sehingga volume cukup untuk dialirkan ke masyarakat,” katanya.

Ia menyebutkan, dari 18 mata air yang telah dimiliki PDAM Tirta Agung, debet total 543 liter perdetik. Jumlah tersebut tidak cukup untuk kebutuhan pelanggan yang terus bertambah. Untuk itu, pihaknya berharap kooperatif dari masyarakat untuk memberikan sumber airnya agar dapat dimanfaatkan untuk pelayanan masyarakat.

“Warga yang tidak keberatan, langsung kami bebaskan, apabila ada yang keberatan, kami pun tidak memaksa dan mencari mata air yang lainnya,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya