SOLOPOS.COM - Jokowi hadiri Refleksi Tiga Tahun MP3EI, Jumat (5/9/2014). (Dwi Prasetya/JIBI/Bisnis)

Solopos.com, SOLO – Pelantikan Presiden Terpilih Joko Widodo (Jokowi) yang digelar di Gedung DPR/MPR hari ini, Senin (20/10/2014) disambut riuh di dunia maya. Netizen bukan cuma memposting #PresidenJokowi, hashtag #MakasihSBY juga muncul di jajarang trending topic Twitter.

Jelang pelantikan Jokowi, Senin  pagi, hashtag #MakasihSBY, #PresidenJokowi, #TerimakasihSBY, #IndonesiaBaru terus menempati urutan teratas trending topic di Twitter.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Bahkan keduanya muncul beberapa kali di jajaran atas trending topic worldwide. #PresidenJokowi yang terus diriuhkan bahkan sempat mondar-mandir di urutan pertama dan kedua.

Ekspedisi Mudik 2024

Jokowi dijadwalkan akan berangkat pukul 08.40 WIB menuju lokasi pelantikan di Gedung MPR. Menurut jadwal, SBY dan Presiden terpilih Jokowi akan menyambut 18 perwakilan dari negara-negara sahabat yang menghadiri pelantikan. Biaya acara pelantikan Jokowi dan Jusuf Kalla yang dimulai pukul 08.00 hingga 11.00 WIB ini ditaksir menelan biaya Rp 1 miliar.

Di hari terakhirnya menjadi presiden selama 2 periode, SBY juga pamitan melalui Twitter. “Terima kasih kpd rakyat Indonesia atas ucapan & perhatiannya kpd saya melalui #TerimakasihSBY & #MakasihSBY . Tuhan membalas. *SBY*” tulis SBY di akun @SBYudhoyono seperti dikutip Solopos.com, Senin pagi.

?“Welcome #PresidenJokowi I hope you bring Indonesia to be a better country, and #MakasihSBY for lead us 10 years,we are so proud of you,” @Chaerandys.

“welcome my new president #presidenjokowi we hope that #presidenjokowi can more than better,” @yis_elloverz.

yay, detik detik menunggu presiden baru welcome #PresidenJokowi , I trust Indonesia will be better then the last. #MakasihSBY,” kicau Kustantio Arieka D melalui akun @Kustantio_1.

Sementara Dwi Prasetya melalui akun @dwianindito menulis, “Dari Solo untuk Indonesia yang lebih baik. Selamat bekerja Pak Presiden Jokowi #PresidenJokowi“.

Ada juga Ira Susilowati di akun ?@irasusilowati menulis, “Selamat datang Jokowi di Istana Negara. #PresidenJokowi“.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya