SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Ilustrasi kursi DPRD kosong (JIBI/dok)

Kanalsemarang.com, SEMARANG—Anggota DPRD Kota Semarang dari Partai Nasional Demokrat, Windu Suko Basuki memilih bergabung dengan Fraksi PDI Perjuangan karena partainya hanya memperoleh satu kursi.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Karena hanya saya [terpilih sebagai anggota DPRD] dari Nasdem, saya putuskan bergabung dengan Fraksi PDI Perjuangan. Pertimbangannya mengacu koalisi nasional,” katanya seperti dikutip Antara, Kamis (14/8/2014).

Menurut Ketua DPD Partai Nasdem Kota Semarang itu, pilihan politiknya didasarkan pada etika politik sebagai orang yang memiliki loyalitas dengan apa yang menjadi kebijakan dan keputusan parpol.

Ia mengaku sudah mengomunikasikan keputusannya itu dengan jajaran pengurus DPC PDI Perjuangan Kota Semarang yang menerima dan menyambutnya untuk bergabung dalam satu fraksi dengan tangan terbuka.

“Saya sudah ketemu dengan Mas Hendi [Hendrar Prihadi, Ketua DPC PDI Perjuangan yang juga Walikota Semarang], dengan Mas Pri [Sekretaris DPC PDI Perjuangan] juga sudah,” ungkapnya.

Berkaitan dengan parpolnya yang hanya meraih satu kursi di DPRD Kota Semarang, dia tidak menganggap sebagai hambatan dan tidak akan mengurangi semangatnya dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya