SOLOPOS.COM - Untung Wibowo Sukowati. (dok)

Solopos.com, SRAGEN — DPC PDIP Sragen akan mendeklarasikan bakal calon bupati yang akan mereka usung setelah di Pilkada Sragen 2024 setelah turun rekomendasi Dewan Pimpinan Pusat (DPP). Meski demikian, mereka sudah bulat akan mencalonkan Untung Wibowo Sukawati yang tidak lain adik kandung Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati.

Di struktur partai berlambang banteng moncong putih,  Untung Wibowo Sukawati bukan orang sembarangan. Pria yang akrab disapa Bowo itu adalah Ketua DPC PDIP Sragen.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Adalah Bendahara DPC PDIP Sragen, Sugiyamto, yang memastikan partainya akan mengusung Bowo sebagai bakal calon Bupati Sragen di Pilkada 2024. Ini untuk menjawab tantangan politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Dedy Endriyatno, yang meminta PDIP mendeklarasikan bakal calon bupati yang mereka usung.

Ditemui Solopos.com pada Jumat (10/6/2022), Giyamto, sapaan akrabnya, mengatakan untuk deklarasi resmi balon bupati Sragen tentu pihaknya menunggu rekomendasi DPP PDIP. Namun bisa dipastikan balonnya adalah kader internal partai, berdasarkan pengalaman selama ini.

Baca Juga: Balas Sindiran, Mantan Wabup Sragen: Bersolek itu Untuk Internal PDIP

“Kalau ada yang tanya deklarasi balon PDIP pasti setelah rekomendasi DPP turun dan dipastikam PDIP Sragen akan mencalonkan internal,” ujarnya.

Giyamto melanjutkan DPC PDIP Sragen sudah bulat mengusung Bowo. Namun di PDIP, sambung dia, ada etika yang harus dijunjung tinggi bahwa rekomendasi itu menjadi hak Ketua Umum PDIP yakni Megawati Soekarnoputri.

Statement Mas Dedy [mantan Wabup Sragen] soal Mas Bowo dianggap calon gajah dan kalah wajar, itu sikap yang kurang pede (percaya diri). Tahu-tahu enggak nyalon?” sindir Giyamto.

Mantan Wabup Dedy Endriyatno mengatakan apa yang disampaikannya itu merupakan pendapat banyak orang. Dia menerangkan apa yang disampaikan untuk menanggapi politik bersolek itu kalau dicermati kembali justru menunjukkan kepercayaan dirinya.

Baca Juga: Bendahara PDIP Sragen Serang Politikus Rival, Sebut Senang Bersolek

“Meski tahu yang dihadapi iti gajah tetap masih menyiapkan diri dan siap berkompetisi,” katanya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya